Wajo – Koramil 1406-10/Wajo yang dipimpin Sertu Yamran bersama anggota Polsek Urban Pitumpanua melaksanakan panen jagung di Desa Jauhpandang, Kecamatan Pitumpanua, Kabupaten Wajo, pada Senin (24/03/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani di wilayah tersebut. Sertu Yamran menyampaikan bahwa panen jagung ini merupakan hasil dari kerja keras para petani yang telah mendapatkan pendampingan dari TNI dan aparat kepolisian dalam meningkatkan hasil pertanian.
Melalui sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat, diharapkan sektor pertanian semakin berkembang dan memberikan manfaat bagi kesejahteraan warga. Kegiatan panen ini juga menunjukkan komitmen aparat dalam mendukung ketahanan pangan nasional serta memperkuat hubungan baik dengan masyarakat di wilayah binaan.

