Babinsa Koramil 1406-06/Pammana, Serka Tajuddin melaksanakan kegiatan gotong royong bersama warga menimbun dan meratakan jalan tani di Dusun Kampiri Timur, Desa Pallawarukka, Kecamatan Pammana, pada Selasa (6/1/2026).
Kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk memperbaiki akses jalan tani agar dapat menunjang kelancaran aktivitas pertanian masyarakat, khususnya dalam mengangkut hasil panen. Kebersamaan antara Babinsa dan warga terlihat dalam pelaksanaan kegiatan yang dilakukan secara swadaya.
Serka Tajuddin menyampaikan bahwa kegiatan gotong royong merupakan wujud kepedulian dan kebersamaan TNI dengan masyarakat. Diharapkan dengan perbaikan jalan tani tersebut dapat meningkatkan kesejahteraan warga serta mempererat hubungan silaturahmi di wilayah Kecamatan Pammana.

