Wajo, Sulsel — Babinsa Koramil 1406-08/Sabbangparu, Kopda Asrianto, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus pendampingan panen padi di lahan kelompok tani Mariokininnawa yang berlokasi di Dusun Kaung, Desa Ugi, Kecamatan Sabbangparu, Kabupaten Wajo, pada Rabu (12/11/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam mendukung program ketahanan pangan nasional melalui pendampingan langsung kepada para petani.
Dalam kesempatan tersebut, Kopda Asrianto ikut membantu proses panen sekaligus memberikan motivasi kepada para petani agar tetap semangat dalam meningkatkan hasil produksi pertanian. Ia juga menekankan pentingnya kerja sama antara TNI, pemerintah desa, dan kelompok tani dalam memperkuat sektor pertanian di daerah. “Kami siap mendukung para petani agar kegiatan pertanian di wilayah binaan berjalan lancar dan hasil panennya meningkat,” ujarnya.
Ketua Kelompok Tani Mariokininnawa menyampaikan terima kasih atas perhatian dan dukungan Babinsa yang selalu hadir mendampingi petani, mulai dari pengolahan lahan hingga masa panen. Menurutnya, kehadiran Babinsa memberikan semangat serta rasa aman bagi para petani. Dengan adanya pendampingan seperti ini, diharapkan produktivitas pertanian di Kecamatan Sabbangparu terus meningkat dan mampu berkontribusi terhadap ketahanan pangan daerah maupun nasional.

