Babinsa Koramil 1406-08/Sabbangparu Dampingi Pengerjaan Sumur Bor di Desa Bila

Wajo, Sulsel – Babinsa Koramil 1406-08/Sabbangparu, Kopda Jusman, melaksanakan pendampingan sekaligus membantu proses pengerjaan sumur bor di Dusun Bila Liu, Desa Bila, Kecamatan Sabbangparu, Kabupaten Wajo, Rabu (03/09/2025).

Kegiatan ini dilakukan sebagai wujud kepedulian Babinsa terhadap kebutuhan masyarakat, khususnya dalam penyediaan air bersih. Pembangunan sumur bor diharapkan dapat membantu warga memenuhi kebutuhan sehari-hari serta mendukung aktivitas pertanian di wilayah tersebut.

Kopda Jusman menegaskan bahwa kehadiran Babinsa bukan hanya sebatas memantau, namun juga ikut turun tangan langsung di lapangan. “Kami siap membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan, termasuk pembangunan fasilitas yang bermanfaat langsung bagi warga, seperti sumur bor ini,” ujarnya.

Dengan adanya pendampingan dari Babinsa, pengerjaan sumur bor berjalan lancar, serta menumbuhkan semangat gotong royong antara masyarakat dengan aparat TNI di wilayah binaan.

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *