Wajo – Babinsa Koramil 1406-02/Tanasitolo, Praka Yefta Waisan, melaksanakan koordinasi dengan mitra kerja Bulog dan pengusaha penggilingan padi di Desa Inalipue, Kecamatan Tanasitolo, Kabupaten Wajo, pada Kamis (06/03/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung penyerapan gabah hasil panen petani secara optimal guna menjaga stabilitas harga dan kesejahteraan petani.
Dalam pertemuan tersebut, Praka Yefta Waisan menegaskan pentingnya kerja sama antara Bulog dan pengusaha penggilingan padi dalam menyerap hasil panen petani. “Kami mendorong sinergi antara Bulog dan pelaku usaha penggilingan untuk memastikan hasil panen petani terserap dengan baik, sehingga petani mendapatkan harga yang layak,” ujarnya. Ia juga menyampaikan bahwa upaya ini merupakan bagian dari dukungan TNI terhadap ketahanan pangan di wilayah binaan.
Koordinasi yang dilakukan Babinsa ini mendapat sambutan positif dari mitra Bulog dan pengusaha penggilingan padi. Dengan adanya komunikasi yang intensif, diharapkan proses penyerapan gabah dapat berjalan lancar dan berkelanjutan. Selain membantu petani, langkah ini juga diharapkan mampu menjaga stok cadangan beras di wilayah Kabupaten Wajo, sehingga kebutuhan pangan masyarakat tetap terjamin.

