Wajo – Babinsa Koramil 1406-06/Pammana, Serka Tajuddin, melaksanakan kerja bakti bersama siswa di SDN 92/93 Pallawarukka, Kecamatan Pammana, Kabupaten Wajo, pada Senin (17/02/2025). Kegiatan ini dilakukan untuk membersihkan pekarangan sekolah dan saluran air demi menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.
Serka Tajuddin menyampaikan bahwa kerja bakti ini merupakan bagian dari kepedulian Babinsa terhadap lingkungan sekaligus mengajarkan kepada para siswa pentingnya menjaga kebersihan sejak dini. Selain itu, pembersihan saluran air juga dilakukan untuk mencegah terjadinya genangan yang dapat menyebabkan penyakit, terutama di musim hujan.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari pihak sekolah dan siswa yang antusias mengikuti kerja bakti bersama Babinsa. Serka Tajuddin berharap, semangat gotong royong ini dapat terus terjaga dan menjadi kebiasaan baik di kalangan pelajar maupun masyarakat.

